HomeHeadlinePohon Hayat Jadi Logo IKN, Sumber Kehidupan yang Satukan Nusantara

Pohon Hayat Jadi Logo IKN, Sumber Kehidupan yang Satukan Nusantara

Published on

spot_img

 484 total views

JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi mengumumkan logo Ibu Kota Negara Nusantara (IKN) pada Selasa, 30 Mei 2023 di Istana Negara Jakarta.

Pohon Hayat karya desainer Aulia Akbar lah yang terpilih menjadi logo setelah melalui proses sayembara yang ketat.

“Logo yang terpilih bertema Pohon Hayat, yang didesain oleh Mas Aulia Akbar,” kata Jokowi.

Dijelaskan Jokowi, logo bertema Pohon Hayat melambangkan sumber kehidupan yang sesuai dengan IKN yang akan menjadi sumber kehidupan masyarakat Indonesia.

Adapun logo baru ini terinspirasi dari pohon hayat sebagai sumber kehidupan dengan 5 akarnya melambangkan Pancasila, 7 batangnya mewakili pulau besar di Indonesia, dan 17 kembang mekar menjadi simbol kemerdekaan yang abadi.

Sebelumnya, pemerintah menggelar sayembara logo IKN Nusantara. Ada 500 desainer yang ikut dalam sayembara ini. Sepuluh logo pilihan kurator diserahkan ke Jokowi, dan akhirnya lima logo diikutsertakan dalam pemungutan suara online.

Lebih dari 500 ribu warga ikut pemungutan suara di situs resmi IKN yang hasilnya logo Pohon Hayat buatan Aulia Akbar terpilih.

Inspirasi di Balik Logo Pohon Hayat

Aulia Akbar di Istana Negara, Jakarta Pusat, Selasa (30/5) menjelaskan, terpilihnya pohon hayat yang dijadikannya logo itu merupakan inspirasi dari kebudayaan Indonesia.

“Inspirasinya itu dari penelusuran kami tentang kebudayaan kita sendiri, dari Sabang sampai Merauke,” terang desainer grafis yang berdomisili di Bandung itu.

Inspirasi itu membuatnya merasa bahwa kebudayaan Indonesia memiliki kesamaan berupa kosmologi pohon hayat.

“Itu kan berupa pohon kehidupan yang bisa kita temukan. Ini bisa jadi suatu penanda bahwa di atas keberagaman, kita pasti bisa bersatu, layaknya bendera merah putih,” jelas lulusan ITENAS yang menjadi co-founder POT Branding House itu.

Selain itu logo tersebut juga belajar dari banyak falsafah ideologi Indonesia “yang mungkin jadi representasi ke depan di tataran sendiri dan dunia,” tambahnya.

Aulia mengungkapkan, desain logo tersebut tidak hanya dibuat oleh dirinya sendiri, tapi juga bersama teman-temannya yang bekerja di Branding House.

“Branding House dengan kawan-kawan kolektif berusaha merancang dengan komprehensif untuk identitas Ibu Kota Nusantara,” pungkasnya.

 

 

Artikel Terbaru

Film ‘Laura’ Tayang Besok, Akting Amanda Rawles Akan Menguras Emosi

INN NEWS - Film terbaru yang ditunggu-tunggu, "Laura," akan resmi tayang pada 12 September 2024. Diproduseri odengan sangat antusias oleh Hanung Bramantyo, film ini berhasil mencuri perhatian publik, terutama berkat penampilan memukau Amanda Rawles dalam trailer-nya.

Kadesnya Diduga Mafia Tanah, Warga Kohod Tangerang Unjuk Rasa di Kementerian ATR

TANGERANG - Beberapa warga Desa Kohod, Kabupaten Tangerang Provinsi Banten, terutama nelayan, menggelar unjuk rasa menuntut pemberantasan mafia tanah yang mengganggu aktivitas mereka. 

Pemerataan Pendidikan Jadi Sorotan GenZ: Infrastruktur hingga Kurikulum yang Terus Berubah 

INN NEWS - Isu pemerataan pendidikan di Indonesia menjadi topik yang terus dibahas dan diperdebatkan dalam berbagai forum pendidikan dan masyarakat. 

Megawati-Prabowo Akan Ketemu, PDIP: Hubungan Keduanya Sangat Baik 

JAKARTA - Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri dikabarkan akan bertemu dengan Ketum Gerindra sekaligus presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto.

artikel yang mirip

Film ‘Laura’ Tayang Besok, Akting Amanda Rawles Akan Menguras Emosi

INN NEWS - Film terbaru yang ditunggu-tunggu, "Laura," akan resmi tayang pada 12 September 2024. Diproduseri odengan sangat antusias oleh Hanung Bramantyo, film ini berhasil mencuri perhatian publik, terutama berkat penampilan memukau Amanda Rawles dalam trailer-nya.

Kadesnya Diduga Mafia Tanah, Warga Kohod Tangerang Unjuk Rasa di Kementerian ATR

TANGERANG - Beberapa warga Desa Kohod, Kabupaten Tangerang Provinsi Banten, terutama nelayan, menggelar unjuk rasa menuntut pemberantasan mafia tanah yang mengganggu aktivitas mereka. 

Pemerataan Pendidikan Jadi Sorotan GenZ: Infrastruktur hingga Kurikulum yang Terus Berubah 

INN NEWS - Isu pemerataan pendidikan di Indonesia menjadi topik yang terus dibahas dan diperdebatkan dalam berbagai forum pendidikan dan masyarakat.