HomeTrendingArsjad Rasyid Ditunjuk Jadi Ketua Tim Pemenangan Ganjar, Andika Perkasa Wakil

Arsjad Rasyid Ditunjuk Jadi Ketua Tim Pemenangan Ganjar, Andika Perkasa Wakil

Published on

spot_img

 241 total views

JAKARTA – Pertemuan partai politik (Parpol) pendukung Bacapres PDI Perjuangan (PDIP) Ganjar Pranowo yakni Hanura, PPP, dan Perindo di Markas PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Senin, 4 September 2023 akhirnya memutuskan menunjuk Tim Pemenangan Ganjar di Pilpres 2024.

Penunjukkan Tim Pemenangan Ganjar disepakati oleh para ketua umum (Ketum) yang hadir, diantaranya Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketum Hanura Oeman Sapta Odang, Plt. Ketum PPP Muhamad Mardiono, hingga Ketum Perindo Hary Tanoesoedibjo

Ketua Umum Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Arsjad Rasyid terpilih menjadi Ketua Tim Pemenangan Ganjar.

Arsjad akan dibantu oleh sejumlah pendamping, salah satunya mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa sebagai wakil ketua tim pemenangan Ganjar.

Hal itu dibenarkan Ketum Perindo Hary Tanoe kepada wartawan usai pertemuan tersebut.

“Dan telah diputuskan tadi, telah diketok oleh Bu Mega sebagai pimpinan rapat, ditunjuk Ketua TPN adalah Pak Arsjad Rasyid,” ucap Hary Tanoe.

Hary Tanoe menyebut Arsjad adalah sosok yang bisa diterima semua kelompok. Dia dianggap memiliki kapasitas dan jaringan yang luar sebagai ketua Kadin.

“Pak Arsyad Rasyid kita tahu figur yang bisa diterima semua pihak, pintar, muda, network-nya luas dan ketua umum Kadin juga. Itu yang saya rasa yg paling utama,” kata Hary Tanoe.

Para ketum koalisi juga telah meresmikan kantor tim pemenangan nasional Ganjar yakni Kantor TPN yang beralamat di gedung High End, Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

Diketahui, kantor tersebut juga pernah digunakan sebagai kantor pemenangan Presiden Joko Widodo dan Ma’ruf Amin di Pilpres 2024.

“Jadi kantornya persis kantor TKN waktu Pemilu 2019 yg mengusung pak Jokowi,” kata dia.

Hary Tanoe mengungkapkan, rapat perdana TPN akan digelar pada 13 September mendatang dan akan rutin digelar setiap pekan.

Artikel Terbaru

Kampanye Perdana: Capres Promo Program Gizi, Makan Siang Gratis hingga Faskes di Desa Terpencil 

INN NEWS - Selasa, 28 November 2023 telah ditentukan Komisi Pemilihan Umum atau KPU untuk para capres-cawapres berkampanye, menyampaikan gagasan kebangsaan mereka ke masyarakat hingga 10 Februari 2024 mendatang.

Kampanye Perdana Ganjar dari Merauke, Dibilang Paling Dekat dan Peduli Orang Papua

MERAUKE  - Calon presiden (Capres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo memulai langka awal kampanyenya...

Hindari Adu Gagasan, Gibran Calon Pemimpin Oportunis atau Boneka?

OPINI - Tidak hadirnya cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka di forum diskusi publik yang diselenggarakan oleh Muhammadiyah menimbulkan banyak tanda tanya.

Analisis Machiavellisme, Pelanggaran Etik Berat Penguasa Negara

Dalam dunia politik, etika memegang peranan penting dalam membangun kepercayaan dan legitimasi pemerintahan. Pemimpin...

artikel yang mirip

Kampanye Perdana: Capres Promo Program Gizi, Makan Siang Gratis hingga Faskes di Desa Terpencil 

INN NEWS - Selasa, 28 November 2023 telah ditentukan Komisi Pemilihan Umum atau KPU untuk para capres-cawapres berkampanye, menyampaikan gagasan kebangsaan mereka ke masyarakat hingga 10 Februari 2024 mendatang.

Kampanye Perdana Ganjar dari Merauke, Dibilang Paling Dekat dan Peduli Orang Papua

MERAUKE  - Calon presiden (Capres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo memulai langka awal kampanyenya...

Hindari Adu Gagasan, Gibran Calon Pemimpin Oportunis atau Boneka?

OPINI - Tidak hadirnya cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka di forum diskusi publik yang diselenggarakan oleh Muhammadiyah menimbulkan banyak tanda tanya.