1,303 total views
INN NEWS – Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha ingin kembali berkarier di panggung musik tanah air seperti dulu.
Eks Ketua Umum PSI itu terpaksa menguburkan mimpinya menjadi anggota DPR RI lantaran PSI tak lolos parliamentary threshold atau ambang batas parlemen sebesar empat persen.
Setelah gagal nyaleg, Giring menyatakan ketertarikannya untuk kembali bermusik. Bahkan memiliki keinginan reuni dengan band Nidji setelah hengkang karena ingin jadi politikus.
“Kalau mereka mau reunian ya ayo. Tapi nggak tahu merekanya mau atau nggak ya. Saya mau-mau saja,” kata Giring saat diwawancarai awak media belum lama ini.
Giring merasa akan menyenangkan apabila bisa bereuni dengan Nidji. Karena sekarang grup band tersebut telah memiliki vokalis baru yakni Ubay.
“Kan sudah ada Ubay vokalis baru. Kalau reunian keren kan vokalisnya ada dua. Saya pengin, tapi nggak tahu kalau yang lain,” sambung Giring.
Namun keinginan itu langsung dimentahkan oleh pernyataan resmi Nidji melalui akun X resmi. Mereka tak bisa bereuni karena Nidji tengah mempersiapkan album baru.
“Gak ada reuni ya gaes. Boro-boro kejadian reuni, ngerencanain aja udah nggak sempet, fokus persiapan album baru,” kata Nidji seperti dikutip INN, Senin (8/4).
Cuitan itu mendapatkan respons dari Rama selaku gitaris Nidji. “Reuni opo toh? Orang bandnya gak bubar dan terus jalan. Udah Mari kita fokus,” tulis Rama.
Randy Danistha selaku kibordis Nidji pun memberikan respons di X yang berhasil mencuri perhatian publik. “Reuni? Sorry ye…” tulisnya.