567 total views
INN NEWS – Salah satu fokus Presiden Prabowo Subianto adalah memberantas korupsi ke akar-akarnya. Namun, apakah hal ini telah terwujud dalam 100 hari kepemimpinannya?
Berdasarkan polling pembaca INN yang dilakukan sejak 21 Januari hingga 27 Januari 2025, terdapat beberapa kesimpulan soal pemberantasan korupsi.
Dari 300 pembaca yang mengikuti polling, 47,4% (142 orang) memilih bahwa pemberantasan korupsi masih sarat kepentingan.
Sementara itu, 26,3% (79 orang) memilih bahwa pemberantasan korupsi telah tepat, 15,8% (47 orang) memilih bahwa pemberantasan korupsi masih belum menunjukkan tren positif, dan 10,5% (32 orang) memilih bahwa pemberantasan korupsi belum tepat.

Pembaca INN juga memberikan saran kepada pemerintah untuk transparan membuka dan menyelesaikan kasus korupsi.
“Beranilah terbuka ke masyarakat dan tindak tegas semua pelaku koruptor dan penjahat negara. Tingkatkan demokrasi Indonesia, kalau tidak bisa membunuh koruptor maka miskinkan lah para koruptor,” kata seorang pembaca INN dalam poling.
Seperti diketahui, Pemerintahan Prabowo-Gibran memiliki beberapa program prioritas untuk memberantas korupsi, termasuk pencegahan dan pemberantasan korupsi, serta reformasi politik, hukum, dan birokrasi.
Namun, masih banyak yang harus dilakukan untuk memastikan bahwa pemberantasan korupsi dapat terwujud secara efektif.